
POSO – Bupati Poso, dr. Verna G.M. Inkiriwang, diwakili oleh Wakil Bupati Poso, H. Soeharto Kandar, menghadiri Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang RKPD) Kabupaten Poso Tahun 2026 yang dilaksanakan di Aula Kantor Bapelitbangda, Jumat (22/3/2026).
Dengan mengusung tema “Memantapkan Pembangunan Ekonomi yang Berkelanjutan dan Peningkatan Daya Saing Daerah”, Musrenbang ini menjadi wadah bagi pemerintah daerah untuk bermusyawarah bersama dengan seluruh pemangku kepentingan dalam membangun Tana Poso yang lebih baik.
Tahapan Musrenbang RKPD Kabupaten Poso Tahun 2026 diawali dengan Musrenbang desa/kelurahan dan Musrenbang kecamatan di 19 kecamatan sebagai bagian dari penyusunan rancangan RKPD Kabupaten Poso.
Dalam sambutan tertulis yang disampaikan oleh Wakil Bupati Poso, Bupati Verna G.M. Inkiriwang menyampaikan bahwa arah kebijakan pembangunan daerah Kabupaten Poso terintegrasi dengan pembangunan Provinsi Sulawesi Tengah dan pembangunan nasional. Fokus utama pembangunan adalah trisula pembangunan, yaitu:
Penurunan angka kemiskinan, Peningkatan kualitas SDM, dan Percepatan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan.
Selain itu, Bupati Verna juga mengajak seluruh pihak untuk menyatukan visi menuju “Kabupaten Poso yang Lebih Maju, Berdaya Saing, dan Berkelanjutan” melalui sembilan misi pembangunan daerah atau Sasio-Cita, yaitu:
SDM Unggul, Petani Maju, Pariwisata Berdaya Saing, Poso Sehat, Poso Sejahtera, Poso Hebat, Poso Mantap, Poso Harmoni, Poso Berkelanjutan
Menurut Bupati Verna, Musrenbang RKPD ini merupakan momentum penting untuk menyatukan pola pikir dan aspirasi dari berbagai elemen pembangunan. Proses perencanaan diharapkan mengedepankan prinsip partisipatif, demokratis, transparan, dan terpadu.
Kegiatan ini juga diisi dengan Paparan dari Kepala Bappeda Provinsi Sulawesi Tengah Dr. Ir. Christina Shandra Tobodo, M.T dan paparan dari Kepala Bapelitbangda Kab. Poso Frits Sam Purnama, SH., M.Ap. Kemudian diakhiri dengan penandatanganan Berita Acara Musrenbang RKPD Kabupaten Poso Tahun 2026 oleh Bupati, Ketua DPRD Kabupaten Poso, OPD, LSM, tokoh masyarakat/adat, dunia usaha, akademisi, dan asosiasi profesi.
Kegiatan ini dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Poso, Kepala Bappeda Provinsi Sulawesi Tengah, Asisten dan Staf Ahli Setdakab Poso, pimpinan OPD jajaran Pemda Poso, pimpinan instansi vertikal, kepala BUMN dan BUMD, para camat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, LSM, serta tamu undangan lainnya.
Sumber: Kominfo